Advertorial
Advertorial adalah teks iklan yang disajikan dengan gaya
bahasa jurnalistik. Advertorial berasal dari dua kata dalam
bahasa Inggris Advertising dan Editorial. Periklanan (advertising) adalah penyajian
materi secara persuasif kepada publik melalui media massa dengan tujuan untuk
mempromosikan barang atau jasa.
Jenis Advertorial
Jenis advertorial dibedakan berdasarkan materi pesan yang disampaikan dalam penulisannya. Berikut
adalah beberapa jenis advertorial:
1.
Advertorial produk.
Dalam penulisannya, membahas mengenai produk-produk
apa saja yang ingin disajikan ke masyarakat.
3.
Advertorial korporat
(perusahaan). Dalam penulisannya, membahas mengenai keberadaan dan kegiatan suatu perusahaan atau instansi yang bersangkutan.
4.
Advertorial
pemerintahan. Dalam penulisannya, membahas mengenai kegiatan di bidang
pemerintahan atau potensi suatu daerah
Sifat Advertorial
a.
Informatif :
bersifat memberitahukan atau memperkenalkan produk, jasa, dan kegiatan yang ditawarkan. Advertorial informatif ini
menggunakan gaya penulisan langsung (straight news).
b.
Eksplanantif :
bersifat menjelaskan dan menguraikan produk, jasa, dan kegiatan secara
langsung.
c.
Interpretif :
bersifat menginterpretasikan informasi atas produk, jasa, dan kegiatan yang
dilakukan dengan memberikan sejumlah komentar atau keterangan.
f.
Memuji : Bersifat
memberikan pujian atas informasi yang diberikan agar khalayak menjadi
tertarik.
h.
Eksploratif :
bersifat mengungkap dan menjelaskan secara mendalam informasi yang diberikan
pada khalayak. Lebih menjawab pertanyaan mengapa dan bagaimana.
Tujuan dan Fungsi
Advertorial merupakan salah satu bentuk periklanan yang ada di
media massa dengan menggunakan gaya bahasa jurnalistik.
a.
Tujuan utama dari
advertorial adalah untuk memperkenalkan serta mempromosikan kegiatan, produk, atau jasa dari
suatu perusahaan kepada khalayaknya.
b.
Fungsi utama dari
advertorial adalah untuk pendamping, penerjemah, sekaligus penafsir iklan yang terdapat di media massa.
Anatomi
Penulisan advertorial
sama dengan penulisan jurnalistik, dengan menggunakan sistem 5W+1H yang
strukturnya terdiri dari:
1.
Pembuka (Intro).
Pada bagian pembuka, advertorial mempunyai fungsi untuk menarik perhatian pembaca terhadap
artikel tersebut. Penulisan intro dapat menggunakan gaya bahasa naratif, deskriptif, pertanyaan, epigram, kutipan,
atau sapaan.
2.
Tubuh karangan
merupakan bagian isi dari advertorial itu. Tubuh karangan
menceritakan secara mendetail informasi yang ingin disampaikan dalam
advertorial tersebut.
3.
Penutup karangan
berupa kllimaks dari isi advertorial tersebut. Klimaks dapat
berupa kejutan, pertanyaan, pernyataan, atau kesimpulan.
4.
Struktur penulisan
dapat menggunakan piramida terbalik (dengan titik utamanya terletak pada bagian
pembuka), struktur piramida biasa (titik utamanya terletak di akhir), dan
struktur kronologis (menceritakan berdasarkan urutan waktu).
5.
Jembatan penulisan
yang diharapkan bisa menjaga kesinambungan informasi yang diberikan mulai dari bagian pembuka
sampai bagian penutup.
Contoh Advetorial
·
Nitro 5, Pilihan Ideal “Gamers Casual”
dan “Content Creator”
Asian Age (2018) melaporkan
saat ini terdapat 120 juta gamers yang diprediksi akan meningkat hingga 300
juta pada tahun 2021. Bicara mengenai gaming, tentu tidak terlepas dari
perangkat-perangkat yang mendukung.
Maraknya tren gaming dan
e-sports, seolah menantang vendor PC untuk menghadirkan perangkat yang dapat
mengakomodasi kebutuhan gamers dari berbagai segmen. Salah satu pemimpin
industri adalah Acer, melalui seri gaming-nya, yaitu Predator.
Acer menyediakan perangkat
gaming untuk seluruh tipe pengguna, mulai casual gamers hingga hardcore gamers.
Dengan kekuatan yang dimiliki sebuah perangkat gaming, tentunya perangkat ini
merupakan pilihan tepat bagi pengguna dengan kebutuhan multimedia tinggi,
misalnya graphic designer, video producer, atau content creator. Untuk casual
gamers dan content creator, Acer menghadirkan seri Nitro 5.
Nitro 5 merupakan seri laptop
gaming dengan varian spesifikasi terlengkap (mulai Intel Core i5-8300H hingga
Intel Core i7-8750H) untuk memenuhi kebutuhan pengguna dari berbagai kalangan,
mulai gamers hingga multimedia content creator seperti YouTuber. Varian terbaru
Nitro 5 (AN515-52) hadir dengan prosesor generasi terbaru yaitu Intel® Core™
i5-8300H (4-cores processors with up to 4.00Ghz). Dipasarkan di Indonesia
dengan harga mulai dari Rp 11 jutaan, Nitro 5 sudah dilengkapi sistem operasi
Windows 10 Home orisinal.
eSPORTS/IT Galeri adalah
partner resmi Acer dalam memasarkan lini gaming Predator di Indonesia. Dapatkan
perangkat gaming Predator pilihan Anda di gerai eSPORTS/IT GALERI terdekat atau
belanja daring di www.itgaleri.com, dapatkan promosi spesial berupa voucer
belanja hingga Rp 4 juta. Persediaan terbatas. [*]
(dikutip dari https://adv.kompas.id)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar